Desa Terpencil yang Indah (Luwung Plompong)
Desa Luwung Plompong Plompong merupakan salah satu desa di Kelurahan Plompong, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes. Desa ini sangatlah indah baik saat mentari masih tenggelam ataupun akan pergi. Di desa ini masyarakat sangatlah ramah dan anak-anak di sini masih mempertahankan permainan tradisional. Di sinilah kedamaian akan dirasakan ketika kita sudah menjadi warga kota. Di atas desa ini terdapat air terjun yang masih jarang diketahui oleh masyarakat dan biasanya tuk tersebut digunakan untuk mengairi persawahan yang ada di sekitar.
